Sempatkan Waktu Jenguk Warga, Kades Beleka : Wujud Kepedulian Sesama

  • Jun 08, 2024
  • Admin Desa Beleke

Sebagai bentuk kepedulian sesama dan untuk menjalin silaturahmi, Kepala Desa Beleka Islahudin, S.IP menjenguk dua orang warganya yang bernama Inak Rukiah dan Tuak Diahmat yang sedang sakit, keduanya merupakan warga Dusun Beleke Desa Beleka yang saat ini tengah dirawat di Rumah Sakit Patut Patuh Patju, Kecamatan Gerung, Kabupaten Lombok Barat, Minggu 02/06/24.

Sebagai kepala Desa, Islahudin, S.IP sangat prihatin dengan keadaan dan kondisi kedua warganya dengan berbagai keterbatasan.

Hal inilah yang membuat Beliau tergerak untuk menjenguk dan memberikan bantuan serta memerintahkan jajarannya untuk membantu dalam segi administrasi yang dibutuhkan dalam meringankan biaya pengobatan.

Kades Islahudin, S.IP menambahkan bahwa setiap warga Desa yang mengalami musibah dan memang benar- benar sangat membutuhkan bantuan, Pemerintahan Desa dan masyarakat sangat peduli dan kompak untuk rasa solidaritas untuk membatu  warga yang tertimpa musibah. 

Hadir juga dalam kunjungan tersebut Kasi Pelayanan Desa Beleka (Sajidi) yang selalu siaga dalam kegiatan kemasyarakatan di desa. Sajidi menambahkanpentingnya rasa peduli dan saling tolong menolong antar sesama, dengan demikian tetap terjalin silaturrahmi yang erat di desa.

"Semoga cepat sembuh dan segera beraktivitas kembali", ujar Islahudin menyemangati.